Informasi Panjang Atap Galvalum Per Lembar

Informasi Panjang Atap Galvalum Per Lembar

Informasi Panjang Atap Galvalum – Dalam dunia konstruksi, atap merupakan elemen yang sangat penting dalam melindungi seluruh struktur dari cuaca dan kerusakan. Salah satu jenis atap yang kini banyak digunakan karena daya tahannya adalah atap galvalum.

Material ini tidak hanya ringan dan tahan karat, tetapi juga tersedia dalam berbagai ukuran, termasuk panjang per lembar yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan bangunan. Namun, tidak sedikit orang yang masih bingung saat harus menentukan panjang atap galvalum yang sesuai.

Salah memilih ukuran bisa berdampak pada pemborosan material, kesalahan perhitungan biaya, hingga kegagalan dalam pemasangan.

Dalam artikel ini akan memberikan informasi panjang atap galvalum per lembar. Yuk simak!

Keuntungan Menyesuaikan Panjang Atap Galvalum dengan Desain Bangunan

Berikut ini pentingnya menyesuaikan panjang atap dengan desain bangunan.

1. Minim Sambungan dan Overlapping

Memesan atap galvalum sesuai panjang bentang atap akan mengurangi jumlah sambungan antar lembar, sehingga potensi kebocoran jadi lebih kecil. Sambungan yang terlalu banyak juga memperlemah struktur dan mengurangi estetika.

2. Hemat Material dan Biaya Pemasangan

Dengan panjang yang sesuai, pemotongan bisa diminimalisir, sehingga tidak banyak sisa bahan yang terbuang. Selain itu, proses pemasangan jadi lebih cepat dan efisien.

3. Estetika Lebih Rapi

Lembar atap yang memanjang dari atas hingga bawah tanpa sambungan membuat tampilan atap lebih bersih dan simetris, terutama pada bangunan minimalis dan modern.

Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Panjang Atap Galvalum

Pertimbangkan beberapa faktor ini dalam pemilihan panjang atap galvalum.

1. Panjang Bentang Atap

Pastikan untuk mengukur bentang atap secara akurat agar panjang galvalum sesuai. Panjang bentang ini akan menentukan seberapa panjang lembar atap yang dibutuhkan. Jika pengukuran tidak tepat, potongan yang terlalu panjang atau pendek bisa menimbulkan pemborosan material. Selain itu, atap yang tidak sesuai bentangnya dapat menyebabkan kebocoran atau kekuatan struktur yang kurang optimal.

2. Jenis Struktur dan Rangka

Untuk struktur ringan seperti rumah tinggal, panjang 3 meter biasanya sudah cukup. Namun, untuk gedung bertingkat atau pabrik, diperlukan panjang lebih dari 6 meter dengan rangka baja berat. Rangka berat mampu menopang beban lembar galvalum panjang tanpa mudah melengkung. Oleh karena itu, jenis struktur sangat memengaruhi pemilihan dimensi atap yang ideal.

3. Akses Transportasi ke Lokasi

Semakin panjang atap, semakin sulit pula proses pengiriman dan pengangkutan. Untuk lokasi sempit atau gang kecil, lebih praktis menggunakan lembar pendek yang disambung di lokasi. Menghindari hambatan logistik sejak awal akan menghemat waktu dan tenaga saat pemasangan. Jika tidak diperhitungkan, risiko kerusakan saat pengiriman bisa lebih besar.

4. Ketersediaan di Pasaran

Tidak semua toko bangunan menyediakan ukuran panjang tertentu. Maka penting untuk mengonfirmasi terlebih dahulu apakah perlu memesan secara khusus dari pabrik. Lembar atap dengan panjang di atas standar biasanya hanya tersedia di supplier besar atau distributor resmi. Dengan memastikan ketersediaan, proyek tidak akan tertunda karena menunggu pengiriman barang.

Rekomendasi Atap Galvalum Terbaik dan Banyak Ukuran

Rekomendasi Atap Galvalum Terbaik dan Banyak Ukuran

Rekomendasi atap galvalum terbaik dan memiliki banyak variasi ukuran sehingga mudah disesuaikan dengan kebutuhan adalah Atap Galvalum Grand Luxe.

Atap Galvalum Grand Luxe terbuat dari material unggul, sehingga memiliki daya tahan yang baik. Dijamin mampu menghadapi segala macam kondisi cuaca ekstrim, baik panas, hujan, maupun angin kencang.

Dilengkapi juga dengan lapisan anti UV yang membuat bangunan lebih sejuk dan nyaman meskipun terpapar sinar matahari yang intens. Lapisan ini juga mamp melindungi atap dari kerusakan dan keretakan akibat paparan sinar matahari yang terlalu panas.

Pilihan Ukuran Atap Galvalum Grand Luxe

Berikut ini rincian ukuran atap galvalum Grand Luxe per lembarnya beserta harga yang ditawarkannya.

Tebal (mm)Lebar (mm)Panjang (mm)Harga / perlembar
18203000Rp 182.000
18204000Rp 241.000
18205000Rp 300.000
18206000Rp 359.000

Cara Menghitung Kebutuhan Atap Berdasarkan Panjang per Lembar

Cara Menghitung Kebutuhan Atap Berdasarkan Panjang per Lembar

Agar proyek berjalan efisien, penting untuk mengetahui cara menghitung jumlah lembar atap galvalum berdasarkan panjang dan luas atap.

Rumus Dasar

Jumlah Lembar = Luas Atap / (Panjang x Lebar Efektif per Lembar)

Contoh Kasus:

  • Luas atap = 72 m2

  • Panjang atap per lembar = 3 m

  • Lebar efektif per lembar = 0,8 m

Maka:
Jumlah Lembar = 72 / (3 x 0,8) = 72 / 2,4 = 30 lembar

Hasil ini belum termasuk tambahan cadangan (biasanya 5–10%) untuk mengantisipasi pemotongan dan kesalahan.

Penutup

Memahami informasi panjang atap galvalum per lembar sangat penting untuk mengontrol anggaran dan efektivitas pemasangan. Panjang yang sesuai akan mengurangi sambungan, mempercepat pengerjaan, serta memberikan hasil akhir yang lebih rapi dan tahan lama.

Atap Galvalum Grand Luxe dapat dikirim ke seluruh Indonesia termasuk IKN melalui cabang kami yang ada di Balikpapan. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi WhatsApp berikut.

Hubungi Atap Galvalum

Scroll to Top